Beragam Jenis Souvenir Tumbler Murah

Beragam Jenis Souvenir Tumbler Murah

satumomen.com - Apakah kamu berencana untuk memberikan souvenir tumbler murah kepada tamu undangan di hari spesialmu? Tumbler memang menjadi salah satu barang populer yang dijadikan souvenir berbagai acara. Hal ini karena botol tumbler berguna dan dapat digunakan untuk waktu yang lama. Souvenir murah dan bermanfaat ini tersedia dalam berbagai bahan, berikut penjelasannya.

Tumbler Plastik

Bisa dibilang bahwa tumbler plastik adalah jenis botol tumbler yang paling banyak digunakan. Hal ini karena bahan plastik yang digunakan membuatnya ringan untuk dibawa serta tidak mudah pecah. Jika ingin memilih tumbler plastik sebagai souvenir, pastikan produknya sudah memiliki label BPA Free. Label ini menunjukkan bahwa bahan plastik yang digunakan sudah terbebas dari zat kimia berbahaya Bisphenol-A (BPA).

Walaupun ringan dan tidak mudah pecah, tumbler plastik tidak disarankan untuk air panas karena bahan yang digunakan kurang mampu menahan panas. Tumbler plastik hanya cocok digunakan sebagai wadah minuman dingin atau air biasa.

Tumbler Aluminium

Jenis souvenir tumbler murah selanjutnya adalah botol tumbler aluminium. Dengan bobotnya yang ringan, tumbler aluminium bisa menjadi alternatif untuk tumbler plastik, namun dengan daya tahan yang lebih baik. Tumbler aluminium lebih kokoh sehingga banyak orang yang membawanya untuk kegiatan yang lebih menantang, seperti naik gunung.

Selain itu, tumbler aluminium lebih mampu menahan panas, walaupun bagian luar botol akan mengikuti suhu air di dalamnya. Artinya, jika kamu menggunakannya sebagai wadah air panas, maka bagian luar botol juga akan terasa panas, dan sebaliknya.

Tumbler Stainless Steel

Harganya memang sedikit lebih mahal dari dua jenis tumbler sebelumnya. Namun, tumbler stainless steel menawarkan keunggulan yang tidak dimiliki oleh tumbler plastik dan aluminium, yaitu kemampuannya untuk menjaga suhu air dalam waktu yang lama, bahkan hingga 12 jam. Baik panas atau dingin, tumbler jenis ini akan menjaga temperatur air dengan konsisten.

Saat ini, tumbler stainless steel hadir dengan banyak desain yang menarik. Salah satu yang tengah populer adalah vacuum flask, di mana bagian tutupnya menunjukkan keterangan suhu air di dalamnya.

Tumbler Bambu

Ingin memberikan souvenir tumbler yang unik? Kamu bisa mempertimbangkan memilih tumbler bambu. Selain unik dan berbeda, jenis tumbler ini juga ramah lingkungan. Seperti namanya, tumbler ini terbuat dari bahan bambu yang berlabel food grade, sehingga aman untuk digunakan sebagai wadah minuman.

Bambu yang digunakan pun tidak mengandung pestisida atau bahan berbahaya lainnya. Jika jenis-jenis sebelumnya biasanya menggunakan teknik printing untuk dekorasi atau desainnya, tumbler bambu menggunakan teknik ukir untuk membuat elemen dekorasinya. Kamu bisa mengkustomisasi tumbler dengan ukiran inisial namamu, logo, pola, atau desain lainnya.

Jadi, jenis souvenir tumbler murah mana yang ingin kamu pilih?

Tags: souvenir, tumbler, botol minum, botol tumbler